27 November 2008

Customer Relationship Management

CRM adalah salah satu dari cara suatu perusahaan untuk dapat memanage para pelanggan agar dapat bertahan dan selalu menjadi pelanggan setia.
Perusahaan melakukan berbagai cara untuk tetap menjaga kepuasan dari customer agar tetap menjadi pelanggan.
Cara-cara yang dilakukan antara lain dengan selalu mengirimkan brosur promo yang sedang diadakan untuk menarik customer. mengirimkan via email atau by phone.
banyak diterapkan pada perusahaan services.
Dapat diambil contoh : Hotel, Kartu kredit dll

24 Oktober 2008

Barcode

Barcode pertama kali diperkenalkan oleh dua orang mahasiswa Drexel Institute of Technology Bernard Silver dan Norman Joseph Woodland di tahun 1948.Mereka mempatenkan inovasi tersebut pada tangal 20 Oktober 1949 dan permohonan tersebut dikabulkan pada 7 Oktober 1952. Barcode adalah informasi terbacakan mesin (machine readable) dalam format visual yang tercetak.Umumnya barcode berbentuk garis-garis vertikal tipis tebal yang terpisah oleh jarak tertentu.
Cara baca barcode :
EAN-13 tebagi atas 4 kelompok :
- 3 angka kelompok pertama : Kode Negara
- 4 angka kelompok kedua : Kode Perusahaan
- 5 angka kelompok ketiga : Kode Produk
- 1 angka kelompok keempat : Check digit

Keuntungan dari Barcode :
1.Kecepatan dan ketepatan data
2.Mempercepat pelayanan dan mengurangi kesalahan input data
3.Keamanan data terjaga

16 Oktober 2008

EDI (Electronic Data Interchange)

Merupakan mekanisme untuk pertukaran data-data untuk keperluan bisnis secara elektronis. Adanya EDI dapat mempercepat proses bisnis. Kelemahan EDI adalah implementasinya yang sangat spesifik dan tertutup sehingga membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Dengan adanya Internet, mulai muncul EDI (over) Internet, dan Open EDI yang diharapkan dapat menekan biaya dengan menggunakan Internet.
Tujuan sistem EDI mempermudah pengiriman data tanpa adanya campur tangan manusia melalui komputer sebagai perantara dan dalam format data standart.Keuntungannya berhubungna dengan kecepatan data, akurasi data, mudahnya data ditemukan, keamanan data terjamin

E- commerce

E-commerce adalah kegiatan menjual barang dagangan dan/atau jasa melalui internet. Seluruh komponen yang terlibat dalam bisnis praktis diaplikasikan disini, seperti customer service, produk yang tersedia, cara pembayaran, jaminan atas produk yang dijual, cara promosi dan sebagainya. Saat ini masyarakat dapat menikmati fasilitas berbelanja tanpa harus pergi ke counter penjualan. Hanya memerlukan jaringan internet untuk dapat memilih barang yang disuka, semua dilakukan dengan mudah...dan melakukan transaksi jual beli hanya dengan jasa bank (kartu kredit atau transfer via bank) dengan mengisi form transaksi jual beli.
Dengan menggunakan SET (Secure Electronic Transaction) , kerahasiaan informasi customer (berupa nama dan nomor kartunya) bisa dijaga. SET juga bisa menjaga autotentifikasi atau identitas penjual dan customer, sehingga tidak bisa disalahgunakan oleh sembarang orang.
Para penyedia Jasa memberikan garanty keamanan atas barang yang telah di order. Salah satu perusahaan yang telah menerapkan E- commerce adalah Risti Shop.

21 September 2008

System Analyst

Pengertian Sistem Analis :
Seorang yg menggunakan pengetahuan aplikasi komputer yg dimilikinya untuk memecahkan masalah-masalah bisnis, dibawah petunjuk manajer sistem.

FUNGSI SISTEM ANALIS :
1. Mengidentifikasikan masalah - masalah dari pemakai / user
2. Menyatakan secara spesifik sasaran yg harus dicapai untuk memenuhi kebutuhan user
3. Memilih alternatif - alternatif metode pemecahan masalah
4. Merencanakan dan menerapkan rancangan sistemnya sesuai dgn permintaan user

TUGAS -TUGAS TEKNIK DARI SISTEM ANALIS :
1. Menyiapkan gambaran kerja dalam menerapkan sistem baru.
2. Menyusun prosedur-prosedur untuk pengawasan.
3. Menyusun data flow diagram (DFD), Structured Analysis and Design Technique (SADT), dan sistem flowchart untuk merancang sistem baru secara detail.
4. Merancang pola pengawasan terhadap data yg bersifat sangat penting
5. Menyusun file-file utk digunakan dalam komputer, agar sistem baru dapat berjalan efektif.
6. Merancang bentuk input/output agar mudah dibaca oleh user
7. Menyusun dokumentasi tentang pekerjaan yg dilakukan oleh sistem analis dlm merancang sistem yg baru.

18 September 2008

Management Information System

Mata kuliah ini ketemunya hari Selasa, mata kuliah ini tugasna buanyak bangeeet tp seneng seh bisa mengajarkan mahasiswanya lebih tanggep sama teknologi..truz nambah pengetauan coz harus googling jurnal atau artikel mau ga mau harus baca...

Management Information System

Pengajar : Ir. M. dachyar. M.sc

Email : mdachyar@yahoo.com

Blog : mdachyar.blogspot.com

Kode mata kuliah : IES 3108o5 E

Knowledge Management

Knowledge Management (KM) merupakan salah satu langkah strategis bagi setiap perusahaan untuk meningkatkan kompetensi, ketanggapan, produktifitas, inovasi terhadap perubahan-perubahan lingkungan bisnis global, sehingga perusahaan bisa meningkatkan kemampuan beradaptasi dan berkompetisi secara lebih baik
Dalam suatu perusahaan atau organisasi untuk menerapkan Knowledge Management perlu menyadari bahwa pengetahuan ada pada manusia dan bukan pada sistem, meskipun sistem punya data dan informasi yang dapat membantu proses pengetahuan. Dan penciptaan pengetahuan merupakan proses sosial, tercipta melalui interaksi antara individu-individu dalam kehidupan sehari-hari.